Sehubungan dengan pelaksanaan UNUSA Award di Universitas Nahdlatul Ulama Surabaya, Direktorat Sumber Daya menyelenggarakan kegiatan Pemilihan Sumber Daya Insani Berprestasi.
Dalam mendukung Pemilihan SDI Berprestasi, Direktorat Sumber Daya mengadakan rapat koordinasi untuk membentuk Panitia dan Tim Penilai SDI Berprestasi. Tim penilai terdiri dari perwakilan direktorat/fakultas/prodi/ lembaga/unit yang disahkan dengan surat tugas. Tugas dari tim penilai yaitu menerima usulan dari peserta SDI berprestasi direktorat/ fakultas/prodi/lembaga/unit untuk dilakukan penilaian.
Untuk detil syarat dan ketentuan mengenai SDI Berprestasi dapat dilihat di https://sumberdaya.unusa.ac.id/index.php/2021/11/23/pemilihan-pendidik-kependidikan-berprestasi/